Rechercher dans ce blog

Monday, March 30, 2020

Canggih, Startup Logistik Ini Terima Suntikan Modal Baru dari Lengan Investasi Coca Cola Indonesia - WartaEkonomi.co.id

WE Online, Bogor -

Startup logistik Indonesia, Kargo Technologies menerima investasi strategis dari lengan modal ventura dari perusahaan Coca-Cola Amatil Indonesia, Amatil X.

Pendanaan tersebut bertujuan mendigitalkan dan mengoptimalkan rantai pasokan Indonesia dari perusahaan minuman ringan itu.

"Kargo Technologies merupakan investasi awal pertama kami di Indonesia, kami senang dapat bermitra dengan mereka untuk meningkatkan kemampuan logistik secara keseluruhan," kata Presiden Direktur Coca-Cola Amatil Indonesia, Kadir Gunduz, dikutip dari KrAsia, Senin (30/3/2020).

Baca Juga: Boleh Juga... Startup Ini Ciptakan Cincin Deteksi Infeksi Virus Corona

Sementara itu, Kargo akan membangun infrastruktur digital untuk mengifisiensi sistem logistik Indonesia. Biaya logistik berjalan di Indonesia berjumlah 16% dari PDB Indonesia, sekitar US$40 miliar per tahun.

CEO Kargo Technologies, Tiger Fang berujar, "industri itu sangat terfragmentasi dengan tujuh juta truk beroperasi di 17 ribu pulau."

Kargo sendiri menghubungkan pengemudi truknya dengan pengirim komersial lewat situs dan aplikasinya. Pengirim, pengangkut, dan pengemudi truk dapat melakukan transaksi, dan melacak pengiriman secara langsung (real time).

Startup itu sudah memenuhi dua rute transportasi darat Coca-Cola Amatil. Jumlah itu diperkirakan akan meningkat seiring dengan bertumbuhnya jaringan Kargo.

Sayangnya, jumlah suntikan modal yang disuntikkan itu tidak diungkapkan.

Yang jelas, pendanaan itu terjadi setahun setelah Kargo menghimpun US$7,6 juta dalam putaran pendanaan awal yang dipimpin oleh Sequoia India. Co-Founder Uber dan mantan CEO 10100 Fund, Travis Kalanick juga berpartisipasi dalam putaran itu.

Let's block ads! (Why?)



"startup" - Google Berita
March 30, 2020 at 04:47PM
https://ift.tt/3bCUFrK

Canggih, Startup Logistik Ini Terima Suntikan Modal Baru dari Lengan Investasi Coca Cola Indonesia - WartaEkonomi.co.id
"startup" - Google Berita
https://ift.tt/35lxI8H
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

No comments:

Post a Comment

Search

Featured Post

Benjamina Ebuehi’s recipe for earl grey cardamom buns - The Guardian

stratupnation.blogspot.com W ho can resist a good cardamom bun? I’ll always choose cardamom over cinnamon – it just feels much brighter an...

Postingan Populer